Selasa, 31 Mei 2011

Celoteh Anakku

Anakku Riyadh Kafi Alfalah sudah 4 tahun sekarang lagi senang-senangnya nonton TV, main games, dan nonton DVD. Hal itu bikin aku sedikit khawatir dengan pengaruh yang ditimbulkannya. Jadi aku berusaha sebisa mungkin memberikan pengertian kepadanya untuk lebih sering bermain dengan kawan-kawan sebayanya ketimbang berlama-lama di depan televisi atau komputer.

Alhamdulillah sejauh ini semua masih aman dan terkendali... Tapi yang paling merepotkan jika Ifal (nama panggilannya) sudah menonton sesuatu dia pasti sibuk menanyakan hal-hal yang sulit aku jelaskan dengan bahasa anak-anak. Seperti baru-baru ini dia menanyakan apa artinya "curiga" dan "hipotesa". pertanyaan seperti itu membuat aku kadang sedikit kalangkabut berusaha untuk menjelaskan sebisa mungkin dengan harapan apa yang aku sampaikan baner dan tidak membuatnya bingung.
Hal-hal seperti itulah yang membuatku selalu bertekad untuk selalu belajar dan belajar terus...
I Love You my lovely son

Sandal Rumah Lucu

Sekarang di emper-emper jalan kita sudah sering melihat orang berjualan sandal berhiaskan boneka dari kain flanel. Saya sudah pernah membuatnya sekitar dua tahun yang lalu tapi mulai laris manis dicari orang sekitar pertengahan tahun 2010. Lumayan setiap harinya bisa sampai dua lusin malah lebih sandal terjual habis. Tapi sekarang model sandal seperti itu sudah mulai ramai. Sekarang pun masih ada saja sih yang pesan karena sandal kreasiku bisa dihias dengan boneka sesuai dengan permintaan mereka....
Di bawah ini adalah gambar pesanan sandal rumah yang terbaru..


Tidak semua hasil kreasi saya saya abadikan hehe.....apalagi pesanan yang mendadak  yang harus diselesaikan secepatnya jadi ga' sempat diambil gambarnya. Tapi beberapa yang sudah diambil gambarnya bisa dilihat disini http://www.facebook.com/media/set/?set=a.109981775682486.17654.100000119910631 

Bikin mainan yuk......(Edutoys)

Masa anak-anak adalah masa bermain, karena bermain merupana bagian terpenting dari masa pertumbuhan.
Jika anak-anak tidak bermain di tahun-tahun awal perkembangan mereka, seluruh proses pembelajaran tidak akan pernah menjadi sesuatu yang berarti
Untuk bayi, bermain adalah bagaimana fungsi dasar kehidupan yang pertama kali belajar. Bermain untuk bayi, tentu saja, tidak persis sama seperti itu untuk anak yang sedikit lebih tua.  
Pada tahap awal kita tidak perlu khawatir untuk memilihkan mainan karena selimut yang lembut bisa jadi merupkan media pembelajaran bagi seorang bayi.
Mungkin yang lebih penting adalah bahwa mereka menghabiskan banyak waktu bermain dengan mainan mereka dengan kedua orang tua mereka.
Serius sekali ya...tapi semua hal itu menginspirasi saya untuk membuat mainan yang aman untuk dimainkan tapi juga mengan dung nilai edukatif yang cukup..



Mainan-mainan itu saya buat secara handmade tanpa menggunakan lem jadi aman kan....
dan hasilnya juga lumayan keren kan.......hehehe...

nge-blog...

Sebetulnya blog ini sudah dibikin lamaaaaa...........sekali, tapi ga aktif lagi. Kendalanya karena ide suka mentok. Blog ini sebenarnya dibuat biar saya punya sekedar sense buat menulis. Paling tidak blog ini buat tempat curhat gitu lah...